Hari Jum’at tanggal 1 Maret 2019, bertempat di pendopo Kantor Kecamatan Sulang telah dilaksanakan kegiatan Pembinanaan 10 Program Pokok PKK Sebagai pelaksanaan Program Kerja Tahun 2019. Pembinaan 10 Progam Pokok PKK  ini dimaksudkan untuk mengetahui pelaksanaan 10 Program Pokok PKK sejak perencanaan, pelaksanaan dan pengendalian kegiatan guna keberhasilan program, sehingga akan diketahui permasalahan dan kendala yang dihadapi dalam  pelaksanaan 10 program Pokok PKK untuk mendapatkan solusi pemecahan serta  menjalin tali silaturahmi dan komunikasi dari TP PKK Kabupaten sampai dengan tingkat Desa/Kelurahan dan Dasawisma.

Materi Pembinaan meliputi, pelaksanaan kegiatan 10 Program Pokok PKK dan tertib administrasi PKK.  Dalam sambutannya, Ibu Ketua TP.PKK Kabupaten Rembang selalu berpesan kepada Kader – Kader agar senantiasa berupaya membantu penurunan AKI dan AKB, memperhatikan tumbuh kembang anak, peningkatan pemanfataan lahan pekarangan, menjadikan PHBS sebagai suatu kebiasaan sehari – hari dan selalu menjaga kesehatan keluarga.

Hadir dalam pembinaan :

Tim Penggerak PKK Kecamatan

Ketua Tim Penggerak PKK Desa/Kel se Kecamatan

Tim Penggerak PKK Desa Binaan

Kader – Kader PKK Desa Binaan

Ketua Kelompok PKK RW, RT dan Dasa Wisma Desa Binaan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *